Melangkah Melampaui Batas: Berbagi Inspirasi dari FTK ke Panggung Internasional
Fakultas Tarbiyah dan Keguruan telah mengirim dosennya, yakni Jamal Syarif, M.Ag., bersama dua rekan sejawat, Dr. Dina Hermina, M.Pd., dan Nani Hizriani, S.Pd., M.A., Mereka mendapatkan kesempatan luar biasa untuk berbagi pengetahuan di International Seminar on Knowledge and Society: Sharing the Borneo-Kalimantan Research Experience. Seminar ini, yang diadakan atas kerja sama UIN Antasari Banjarmasin dan Universiti Malaysia Sarawak (UNIMAS) pada tanggal 2 Agustus 2024. Seminar ini bukan sekadar acara akademik biasa. Ini adalah perayaan gagasan dan inovasi yang melintasi batas geografis dan budaya.
Dalam seminar ini, para delegasi dari FTK membawa paper dan penelitian yang mengakar kuat pada tanah Borneo-Kalimantan. Dina Hermina sebagai perwakilan dari Prodi MPI dan Pascasarjana dengan elegan mempresentasikan The Role of Kyai in the Formation of Vocational Identity of Students at Islamic Boarding School, menyoroti peran penting kyai dalam membentuk identitas vokasional santri. Penelitian ini membuka mata banyak peserta akan pentingnya pendidikan vokasional dalam konteks Islam. Jamal Syarif, sebagai perwakilan dari Prodi PAI berbagi paper tentang Dari Masjid ke Hati: Ekspresi Cinta kepada Ulama di Kalangan Masyarakat Banjar dan Implikasinya terhadap Sikap Wasathan, yang mengeksplorasi bagaimana cinta masyarakat Banjar terhadap ulama mendorong sikap moderat mereka. Sementara itu, Nani Hizriani, sebagai perwakilan dari Prodi TBI memaparkan The Academic Community Roles in Preserving Banjar Cultural Heritage, yang menguraikan peran akademisi dalam menjaga warisan budaya Banjar yang kaya. Seminar international ini dihadiri oleh para dosen dan mahasiswa pacsasarjana UNIMAS, serta para mahasiswa UIN yang sedang KKN di Sarawak.
Pengalaman ini sungguh menggugah dan memperkaya pengalaman para dosen FTK. Bertemu dan berdiskusi dengan para akademisi dari berbagai penjuru dunia lain memberikan perspektif baru dan memperkuat keyakinan bahwa ilmu pengetahuan adalah jembatan yang menyatukan kita semua. Semoga mereka pulang dengan semangat baru, membawa inspirasi dan wawasan untuk terus berkontribusi dalam dunia akademik. Semoga pengalaman ini dapat menginspirasi rekan-rekan lainnya untuk berani melangkah melampaui batas dan berbagi pengetahuan ke panggung dunia.
Tak lupa, mereka menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dekan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan, Dr. H. Hamdan, M.Pd., dan Wakil Dekan 1, Prof. Ahmad Muradi, M.Ag., yang telah mendelegasikan mereka untuk mengikuti seminar ini. Kepemimpinan visioner dan dukungan penuh dari mereka berdua merupakan kunci kesuksesan dalam menyampaikan penelitian di panggung internasional. Penghargaan dan pujian yang setinggi-tingginya disampaikan atas kepercayaan dan kesempatan berharga yang diberikan. Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi bagi para akademisi untuk terus berkarya dan berinovasi demi kemajuan pendidikan
Para delegasi FTK sangat antusias dengan berita bahwa UNIMAS kini memiliki jurusan Pendidikan Agama Islam. Ini membuka peluang besar untuk kerja sama yang lebih erat antara FTK UIN Antasari dan UNIMAS di masa mendatang. Vice Chancellor of UNIMAS, Prof. Dr. Ahmad Hata Rasit, dan Dr. Dilah Tuah sebagai Dean of Faculty of Education, Language, and Communication berharap kegiatan baik ini terus dilaksanakan di waktu mendatang. Kami berharap kolaborasi ini akan memperkuat hubungan akademik antara kedua institusi dan membawa manfaat besar bagi pengembangan pendidikan di kedua negara.