Program FTK 2024, Beberapa Prodi Unggul Bertambah
Banjarbaru (04/03/2024) Pimpinan Fakultas Tarbiyah dan Keguruan (FTK) UIN Antasari Banjarmasin mengikuti Rapat Kerja (Raker) UIN Antasari Banjarmasin di Grand Qin Hotel pada Ahad sampai Selasa, 3-5 Maret 2024.
Meskipun sudah berlalu satu hari rapat kerja, pimpinan FTK tetap bersemangat mengikuti kegiatan di hari kedua.
Agenda hari kedua di antaranya adalah penyampaikan evaluasi kinerja 2023 dan program kerja 2024. Dekan FTK mendapatkan giliran pertama menyampaikan progam apa saja yang sudah tercapai dan belum tercapai di tahun 2023.
Dalam paparan Dekan FTK bahwa secara umum program akademik telah berhasil dilaksanakan dan tercapai. Di antara program yang tercapai tahun 2023 adalah keberhasilan mahasiswa menyelesaikan studi tepat waktu dengan rerata 4,5 tahun, nilai IPK kelulusan mahasiswa di atas 3.00 dan penerapan score toefl/toafl. Sementara target yang belum tercapai adalah belum bertambahnya prodi yang unggul. Di samping itu, kabar yang membanggakan adalah kenaikan kelulusan PPG yang signifikan yaitu 94% yang sebelumnya mencapai 86%. Adapun aspek lainnya juga sudah tercapai misalnya jumlah minimal terkait karya ilmiah dosen dan mahasiswa yang cukup membanggakan.
Program kerja 2024 yang dipaparkan Doktor di Bidang Kurikulum ini di antaranya yaitu target 6 Prodi yang unggul, melaksanakan workshop dan lokakarya terkait Integrasi ilmu dan moderasi beragama, mendorong para dosen untuk pengurusan naik pangkat, mendorong para dosen untuk menulis artikel ilmiah bereputasi, program PPL dan KKN di Arab Saudi, program kelas Internasional serta kegiatan yang berbasis borang akreditasi di tingkat prodi dan tidak ketinggalan menggiatkan kegiatan akademik maupun non akademik bagi mahasiswa. Dekan FTK juga menyampaikan bahwa sarana dan prasarana di FTK baik kampus 1 maupun kampus 2 harus ditingkatkan sehingga kegiatan akademik dapat berjalan dengan baik. Sarana yang dimaksud adalah ketersediaan LCD yang cukup, Pendingin ruangan/AC yang sejuk untuk kenyamanan proses pembelajaran dosen dan mahasiswa.
Menurut Hasni Noor selaku Wakil Dekan Bidang Administrasi, Perencanaan, dan Keuangan bahwa untuk mencapai program 2024, FTK harus bersinergi dengan semua pihak baik internal maupun eksternal. Misalnya dukungan dana yang cukup terhadap program-program yang direncanakan sehingga semuanya bisa dilaksanakan dengan maksimal terutama untuk mencapai reakreditasi 6 prodi unggul.
Sebagai informasi, Pimpinan FTK yang hadir pada Rekar ini mulai dari Dekan, Wakil-Wakil Dekan, Kabag TU dan semua ketua program studi. (Am96)